Saat ini pemerintah berupaya keras menciptakan gerakan yang pro ramah lingkungan. Salah satunya dengan mengurangi limbah plastik. Pemerintah menghimbau semua elemen masyarakat untuk mendukung oleh semua pihak.
RSI Sultan Agung turut mensukseskan gerakan ramah lingkungan untuk kehidupan generasi mendatang yang lebih baik. “Ikhtiar kita memberikan situasi yang nyaman untuk lingkungan bersama dengan mulai mengurangi sampah plastik kemasan. Melalui GESIT Bekerja” kata Dirut dr. H. Masyhudi AM, M.Kes dalam puncak peringatan milad RSI Sultan Agung ke 48.
Dijelaskan, GESIT bekerja adalah Gerakan Sehat dan Fit dalam Bekerja. “Implementasinya cukup minum di tempat minum ramah lingkungan. Konsumsi makanan sehat dan halal. Terakhir adalah berolahraga” jelasnya.
Untuk tahap pertama dari GESIT bekerja, kata dr Masyhudi adalah mulai mengurangi kemasan botol minuman dari plastik. Menghimbau karyawan untuk memakai botol minuman saat rapat. “Kita memperbanyak dispenser minuman yang bisa dimanfaatkan” katanya.
Sementara itu, memeriahkan milad ke 48 RSI Sultan Agung, RSI Sultan Agung mengambil tema “Rasa Syukur dan Kebahagiaan Dalam Keberkahan”. “Ada beberapa rangkaian kegiatan untuk menyemarakkan milad ini. Antara lain Fun Olympiade, semarak jalan sehat, festival silaturahim bazaar dan hospital voice.” lanjutnya.
Tujuan dari selenggarakan ajang tersebut kita untuk meningkatkan relasi antar karyawan, dokter, perawat agar tercipta harmonisasi dan sinergi saat memberikan pelayanan kepada pasien.